Ibu Montok Melahirkan Anak yang Lebih Cerdas

Tahukah Bunda, wanita yang bertubuh montok memiliki kemungkinan lebih besar untuk memiliki anak yang cerdas dibanding wanita yang tidak montok.

Pittsburgh University dan California University di Amerika melakukan penelitian terhadap 16 ribu anak, dan diperoleh hasil bahwa anak dari wanita berbadan montok terbukti mampu menyelesaikan tes psikologi dan kognitif yang lebih baik dibanding anak-anak dari wanita yang kurus atau langsing.

Penelitian itu juga menyebutkan bahwa semakin besar perbedaan lekuk antara pinggang dan pinggul, maka semakin baik pula kecerdasan anak mereka.

Dasar dari penelitian tersebut terkait dengan ditemukannya kandungan fatty acids (asam lemak) yang terdapat pada wanita berpinggul besar, di mana di dalamnya terkandung sumber omega-3 yang mampu memperbaiki kemampuan mental wanita saat hamil, juga perkembangan kecerdasan janin dalam kandungan.

Meski hasilnya cukup mengejutkan, namun para ahli yang terlibat dalam penelitian ini tidak berharap banyak kalau hasil analisis mereka akan disetujui publik, karena kecerdasan seorang anak tidak semata-mata ditentukan oleh  tubuh ibunya, tetapi juga terkait dengan kondisi ekonomi, psikologis, serta peran ibu sebagai orang tua.

Namun, meski begitu, hasil penelitian ini setidaknya dapat memberikan semangat bagi ibu-ibu yang memiliki tubuh montok, agar lebih bangga dengan kondisi yang dimilikinya, dan tidak menyiksa diri – baik dengan diet ataupun obat-obatan – agar memiliki tubuh yang kurus.

Baca juga:  Mengenal Menstruasi

Tinggalkan komentar